User:POTSAR RADIO 115

From Wikimedia Commons, the free media repository
Jump to navigation Jump to search

Potsar Radio 115 atau dikenal dengan sebutan Potensi SAR Radio digagas oleh Firdaus unit K-9 MSAR/Mounted Search & Rescue (JZ10PDS) dan Audi Murfhy vounteer SAR Capung Jarum Purwakarta/Purwasuka (JZ10WLC).Didasari pada suatu kebutuhan operasi SAR (Search & Rescue) dilapangan khususnya operasi SAR Hutan gunung serta kawasan-kawasan yang tidak tercovered signal GSM sehingga terkendala komunikasi dan koordinasi dilapangan,atas dasar kebutuhan tersebut maka di gagas dan dibuatlah radio pancar ulang untuk menjembatani seluruh potensi sar/relawan kebancanaan.Radio Pancar ulang ini didukung oleh rekan-rekan potensi SAR Jawa Barat dengan berbagai sumbangan/donasi alakadarnya sesuai kemampuan rekan-rekan potensi SAR yang alhamdulillah direspon oleh pembina potensi SAR Jawa Barat yaitu Bapak.H.Deddy Mizwar (Wagub Jabar) serta Kepala Kantor SAR Bandung (Basarnas) (Bpk.S.Riyadi S.Sos MM) (Bpk.Herry Marantika) (Kasipot) serta dukungan yang cukup besar dari bpk.Arief Survival Skill Indonesia. Initial 115 diambil dari Emergency Call Centre 115 Basarnas/Badan Nasional Pencarian & Pertolongan hal ini dimaksudkan agar masyarakat lebih mudah mengenal 115 sebagai fasilitas komunikasi kemanusiaan khususnya yang berhubungan erat dengan pencarian & pertolongan (Search & Rescue). Seiring perjalanan 115 sudah mulai disosialisasikan hingga kepelosok desa di jawa barat pada desa-desa yang dikatagorikan zona merah rawan bahaya bencana alam hingga dikhawatirkan menelan korban jiwa berikut kawasan-kawasan yang sering terjadi kecelakaan danau,sungai dan laut (tenggelam,terseret arus air). Hadirnya Potsar Radio 115 ini bukan tidak mengalami banyak kendala terutama kendala perawatan perangkat radio itu sendiri karena untuk melakukan perawatan perangkat ini tidak mengutip biaya apapun dari pengguna fasilitas ini. Potsar Radio 115 bukan merupakan wadah komunitas relawan/volunteer SAR tetapi hanya merupakan alat bantu telekomunikasi SAR dilapangan sehingga tidak dibenarkan melakukan rekrutmen anggota serta mengutip biaya seperti pada kebanyakan paguyuban/komunitas radio telekomunikasi lainnya. Semoga hadirnya potsar radio 115 dapat memberikan nilai yang positif bagi masyarakat yang sangat memerlukan pertolongan SAR,edukasi serta komunikasi SAR sesuai amanat UU no.29 tahun 2014 tentang Pencarian & Pertolongan. Potsar Radio 115 bekerja pada frekuensi duplek dengan RX 161.150 (16.115) dan TX 151.150 (15.115) tone 151.4 MHZ.Kepada masyarakat yang kebetulan juga menggunakan frekeunsi tersebut pada pada RX ataupun TX tidak perlu merasa khawatir mari bersama-sama kita bersinergy dalam hal kemanusiaan memberikan jasa SAR (Percarian & Pertolongan),Silahkan gunakan fasilitas tersebut sesuai peruntukannya,sopan serta gunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar mudah dimengerti dan dipahami. Dimohon kerja sama semua pihak tentunya agar fasilitas ini benar-benar dapat memberikan mamfaat yang besar kepada seluruh masyarakat dan relawan kemanusiaan.

Avignam Jagat Samagram. Responsive-Militan-Santun